JAKARTA, Stabilitas.id – Merdeka Copper Gold Tbk (MDKA) bersama Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) memberikan bantuan air bersih kepada warga yang berada di beberapa lokasi di Jakarta dan sekitarnya, sebagai bentuk dukungan Sustainable Development Goals (SDGs).
MDKA dan Baznas menyalurkan total 80 truk tangki air atau sekitar 650.000 liter untuk warga Jakarta dan sekitarnya yang saat ini sedang kekurangan air bersih sebagai dampak berkepanjangan El Nino.
Penyaluran air bersih pertama kali dilakukan untuk warga terdampak di kawasan Kelurahan Cengkareng Barat, Jakarta Barat, menjangkau lebih dari 500 KK atau sekitar 1.500 jiwa di wilayah RW 5. Sebanyak 12.000 liter air bersih didistribusikan kepada warga menggunakan mobil truk tangki ke permukiman warga.
BERITA TERKAIT
GM Corporate Communications Merdeka Copper Gold, Tom Malik mengatakan, penyaluran air bersih ini sebagai bagian dari kepedulian perusahaan kepada masyarakat.
“Merdeka siap berkontribusi dan mengambil bagian dalam meringankan beban warga yang terdampak kekurangan air bersih. Kami berharap bantuan ini dapat bermanfaat bagi warga di kawasan ini,” ungkap Malik dalam keterangan resminya.
Selain itu, Pimpinan BAZNAS RI Bidang Pendistribusian dan Pendayagunaan, Saidah Sakwan mengatakan, kerja sama ini sangat baik dibangun karena memiliki tujuan yang baik, yang mana dapat meringankan beban warga yang kekurangan air bersih.
“Kami mengapresiasi bantuan yang diberikan pihak Merdeka melalui BAZNAS untuk menjangkau warga terdampak,” ungkap Saidah.
MDKA memaknai tanggung jawab sosial sebagai bagian dari nilai-nilai perusahaan yang dilaksanakan melalui program-program berkelanjutan, antara lain dengan memberi bantuan untuk meringankan beban masyarakat yang memiliki kesulitan.***